MODUS PENIPUAN YANG SERING DILAKUKAN MELALUI INTERNET

penipuanWalaupun internet merupakan lahan yang cukup menjanjikan, namun juga bukan berarti di internet tidak ada yang namanya penipuan. Contohnya iklan-iklan 'CEPAT KAYA' di internet. Selalulah waspada terhadap hal-hal seperti ini. Jangan terlalu mudah terpancing iming-iming untuk cepat kaya. Tidak ada yang namanya cepat kaya dengan mudah, semua harus dilalui dengan usaha dan kerja keras.

Penipuan sudah mewabah di internet, jika anda kurang berhati-hati, bisa jadi anda akan jadi korban berikutnya di masa yang akan datang. Sesuai namanya, para penipu tersebut akan menguras kantong anda dengan menipu dan janji-janji manis. Namun yang pasti, semua itu hanya akan merugikan. Berikut ini beberapa contoh sampel iklan-iklan dengan kalimat yang dapat 'meresap' kedalam otak dan merusak akal sehat.


INFORMASI BERHARGA YANG SELAMA INI TERTUTUP RAPAT & BERKATEGORI SANGAT RAHASIA


BAGAIMANA ATM ANDA BISA TERISI 100rb-500rb TERUS MENERUS SETIAP HARI SECARA OTOMATIS... Walau Sisa Saldo Anda Kosong!!


INI BUKAN PROGRAM MENG-HACK ATM ATAU MEMANIPULASI REKENING
(Polisi, pengacara, dan karyawan bank pun bisa menggunakan metode ini)


INI ADALAH MURNI REAL BISNIS BARU YANG BERHASIL SAYA TEMUKAN MELALUI PENCARIAN PANJANG YANG BELUM BANYAK DIKETAHUI ORANG. METODE INI 100% LEGAL DAN TIDAK MERUGIKAN SIAPAPUN … JUSTRU MENGUNTUNGKAN

Beberapa kalimat diatas adalah 4 dari jutaan 'kalimat pencuci otak' lainnya. Oleh karena itulah, ada beberapa trik penipu dunia maya tersebut yang perlu kita ketahui, diantaranya:

  1. Program Pay To

    Sobat akan ditawarkan untuk join di program yang akan membayar jika anda mengklik email ataupun banner. Memang ada beberapa yang membayar, namun sebagian besar justru tidak membayarnya. Ciri-ciri penyelenggara seperti ini adalah jika mereka mensyaratkan anda harus memperoleh poin dalam jumlah tertentu sebelum mereka membayar anda. Kenyataannya, semua sudah diatur agar poin anda tidak pernah mencapai jumlah yang ditargetkan.

    Pencegahan: Jangan bergabung, namun jika anda benar-benar tertarik, cari dahulu kebenarannya seperti forum yang membahas program itu dan mencari tahu apakah benar-benar dibayar.


  2. Penyedia layanan email palsu

    Sobat mendapat email yang berisi iklan bahwa ada sebuah layanan email yang sangat fantastis, misalnya tanpa batasan kapasitas, anonim, bahkan Anda akan mendapat dollar jika registrasi. Itu semua bohong. Jika Anda menggunakan email tersebut, maka data-data pribadi Anda akan dicuri oleh penyedia email palsu tersebut.

    Pencegahan: Jangan menggunakan layanan email yang tidak terpercaya. Lebih baik gunakan Yahoo! atau Gmail.

  3. Undian Berhadiah

    Seringkali ada orang yang menerima email berisi Anda memenangkan undian berhadiah. Bisa dari Yahoo, Microsoft, atau yang lain. Jangan mempercayai email ini. Jika Anda penasaran, kontak langsung Yahoo atau Microsoft atau siapapun yang dikabarkan dalam email tersebut akan memberi hadiah.

    Pencegahan: Jangan percaya apalagi transfer uang terlebih dahulu sebelum Anda memastikan kebenaran undian berhadiah.

  4. Pencucian Uang

    Anda mendapat email bahwa ada harta warisan yang perlu dicairkan. Anda diminta membantu dengan menyediakan rekening bank untuk ditransfer. Uangnya sebenarnya tidak ada, kalaupun ada dan ditransfer ke rekening Anda, uang itu adalah hasil curian dan Anda akan berurusan dengan hukum.

    Pencegahan: Jangan pernah tergiur dengan penawaran ini.

  5. Phising

    Phising adalah teknik penipuan untuk mencuri password Anda atau informasi pribadi. Pelaku phising sering membuat website palsu yang mirip dengan aslinya, sehingga korban memasukkan nomor rekening dan password di website penipu.

    Pencegahan: jangan mengklik link di email, selalu periksa URL sebelum login. Misalnya jika mau login ke yahoo mail, pastikan URL-nya mail.yahoo.com.


  6. Itulah beberapa modus penipuan yang saya tahu banyak dilakukan di internet. Jika anda ingin menambahkan silahkan komentar dibawah happy.

Artikel Terkait